Bupati Pringsewu Setujui RKAP 2024 PDAM Way Sekampung Kab Pringsewu dan Fokus Tingkatkan Pelayanan

SHARE

Pringsewu, 28 November 2023 -  Tepat mendekati akhir november Bupati Pringsewu Adi Erlansyah, S.E.,M.M menandatangani Rencana Kerja Anggaran Perusahaan (RKAP) 2024 PDAM Way Sekampung. 

Sebelumnya PDAM Way Sekampung telah menggelar Rapat Pembahasan Rencana Kerja Anggaran Perusahaan Tahun Anggaran 2024 di Ruang Kerja Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan .

Kegiatan ini bertujuan guna membahas realisasi tahun 2023 serta program kerja dan rencana anggaran tahun 2024 di setiap bagian dan wilayah pelayanan lingkup PDAM Way Sekampung.

Muhammad Hatta selaku Direktur Perusahaan Daerah Air Minum Way Sekampung dalam sambutannya menyampaikan bahwa bulan desember RKAP PDAM Way Sekampung  harus sudah ditandatangani oleh Bupati sebagai KPM yang anggaran pokok 2024 telah disepakati pada tingkatan pembahasan.

“Kami berharap dapat menerima bimbingan dan masukan dari Dewan Pengawas dan bagian terkait baik itu dari Bagian Perekonomian ataupun konsultan sehingga pelaksanaan RKAP 2024 lebih terarah dan lebih fokus dalam perencanaan dan meraih target”, ucap Muhammad Hatta

Muhammad Hatta juga menambahkan bahwa pihaknya belum dapat memberikan Deviden karena Perusahaan Belum memiliki Laba (Positif), untuk 2024 Perusahaan akan menargetkan Laba meski masih kecil.

“Sesuai dengan PP 54 tahun 2017, bahwa BUMD yang sudah dinyatakan memperoleh laba positif wajib menyetorkan dividen”, ujar Muhammad Hatta .

Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Pringsewu, Drs, Masykur., M.M memberikan apresiasi kepada jajaran Direksi PDAM Way Sekampung atas penyelenggaraan kegiatan Rapat Koordinasi tersebut dan mengharapkan agar RKAP dapat dipakai sebagai acuan dan pedoman seutuhnya sehingga target Perusahaan dapat segera tercapai.

PDAM Pringsewu juga akan terus fokus dalam meningkatkan pelayanannya. Di tahun 2024 yang akan datang, PDAM Pringsewu  akan melakukan berbagai inovasi agar pelanggan dapat mendapatkan pelayanan secara maksimal. 

Selain itu PDAM Pringsewu akan terus melakukan revitalisasi infrastruktur sebagai salah satu upaya untuk menggaet lebih banyak pelanggan dan diharapkan mampu menambah pelanggan pada tahun 2024.